Manokwari, TP – Bupati Manokwari, Hermus Indou bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Manokwari melakukan kunjungan ke sekolah untuk memastikan pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) di tingkat SMA dan SMK Tahun Ajaran 2023-2024, Kamis (18/4/2024).
Sekolah yang dikunjungi Bupati, yakni SMA Negeri 1 dan SMK Negeri 2 Manokwari, guna memastikan sarana, prasarana, dan fasilitas yang dipakai untuk pelaksanaan UAS.
“Pelaksanaan ujian hari ini bisa dimulai dan diikuti seluruh siswa dengan baik dan diawasi dengan baik oleh seluruh guru di masing-masing sekolah,” kata Indou kepada para wartawan di SMK Negeri 2 Manokwari, Kamis (18/4/2024).
Ia mengaku sudah melihat langsung kondisi objektif sekolah, baik dari aspek sarana, prasarana, dan kebutuhannya. Secara bertahap, kata dia, pemerintah akan berusaha agar permasalahan lain yang dihadapi dan dibutuhkan setiap sekolah bisa diatasi.
Kepala Bidang SMA-SMK, Disdik Kabupaten Manokwari, Recky A.D. Risamasu mengatakan, sebanyak 1.425 siswa mengikuti UAS tingkat SMA dan SMK se-Kabupaten Manokwari. “Itu dari 18 SMA dan 8 SMK. Ujian akan berlangsung selama satu minggu,” kata Risamasu.

Ia menambahkan, UAS tahun ini dikembalikan ke setiap sekolah, sehingga mekanisme pelaksanaan, ada yang berbasis computer online, semi online, dan manual.
“Yang manual atau pakai kertas hanya sekitar 6 sekolah saja. Rata-rata sekolah swasta, ada di kota dan pinggiran. Kalau semi online, soalnya di kertas, tetapi jawabannya di komputer atau memakai hp yang sudah konek dengan link ujian dari sekolah,” jelas Risamasu.
Untuk penentuan keluluasan, Risamasu mengatakan, dikembalikan ke sekolah, tetapi passing grade kelulusan tetap memakai standar pusat dengan harapan lulusan SMA dan SMK dari Kabupaten Manokwari bisa tetap bersaing di luar.
“Soalnya, ada yang disusun oleh sekolah maupun dinas, dengan perbandingan 60 persen dari sekolah dan 40 persen dari dinas,” katanya. [SDR-R1]