
Manokwari, taburapos.co – Aparat Kepolisian akhirnya membuka palang disejumlah ruas jalan dan Perkantoran Gubernur Papua Barat. Pembukaan palang dilakukan oleh sejumlah personel gabungan dari Satbrimob Polda Papua Barat dan Polres Manokwari dengan bantuan sejumlah kendaraan, Kamis (12/05/2022) sekitar pukul 09.00 WIT.
Kapolres Manokwari, AKBP Parasian H Gultom melalui Kasat Reskrim Polres Manokwari, Iptu Arifal Utama saat dikonfirmasi tabura pos melalui telpon selulernya membenarkan hal tersebut.
Menurut Kasat Reskrim, saat ini semua palang khususnya di Kantor Gubernur Papua Barat sudah dibuka oleh aparat Kepolisian. Situasi juga terpantau aman dan kondusif. Kendati begitu penjagaan masih dilakukan dengan menempatkan sejumlah personel guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Sudah dibuka, situasi cukup aman dan kondusif, kita masih berjaga-jaga,” ucap Kasat Reskrim.
Sebelumnya sejumlah ruas jalan di Manokwari dan kantor Gubernur Papua Barat dipalang oleh sejumlah warga yang menuntut agar Penjabat Gubernur Papua Barat periode 2022-2024 adalah Nataniel D Mandacan.[AND-R3]