Manokwari, TABURAPOS.CO – Hingga memasuki semester II tahun 2022, Pemerintah Daerah (Pemda) Manokwari, belum menyerahkan APBD Perubahan T.A 2022.
“Masih sementara disusun, tapi drafnya sudah siap,” ujar Sekda Manokwari, Henri Sembiring kepada para wartawan setelah memimpin rapat di Sasana Karya, Kantor Bupati, Rabu kemarin.
Draft tersebut, kata Sekda akan diserahkan ke Bupati Manokwari, Hermus Indou, terlebih dahulu, sebelum diserahkan ke DPRD Manokwari.
“Nanti setelah Pak Bupati kembali, baru kita TAPD laporkan, baru kita mulai karena masih harus di-fix-kan dahulu,” jelasnya.
BACA JUGA: Manokwari Target Lambung Kaimana
Sekda menargetkan, pembahasan bersama DPRD Manokwari paling lambat minggu pertama atau kedua September bulan ini.
“Rencana minggu kedua, tapi kalau bisa minggu pertama bulan September,” pungkas Sekda yang belum mau menyebutkan estimasi APBD Perubahan 2022. [SDR-R1]