Manokwari, TABURAPOS.CO – Apabila ada instansi atau lembaga yang hendak melakukan mengadakan aksi donor darah, bisa menjalin kerja sama dengan pihak Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Papua Barat.
“Bisa menghubungi kita di Jl. Pertanian Wosi Dalam. Kami melakukan pelayanan setiap hari,” kata pegawai Markas PMI Unit Donor Darah UDD PMI Provinsi Papua Barat, Abdullah S. Patty kepada Tabura Pos di Kantor Pengadilan Tinggi (PT) Papua Barat, pekan lalu.
Untuk jam pembukaan pelayanan, Patty mengatakan jam untuk mendonorkan darah apabila ada yang mau datang ke Kantor PMI Papua Barat, dimulai pukul 08.00 WIT sampai pukul 21.00 WIT.
“Itu untuk pelayanan donor. Di atas jam 9 malam juga bisa kalau memang ada orang yang butuh darah atau mendesak. Itu untuk pasien yang betul-betul urgen, kita tetap melayani,” ujar Patty.
Sementara untuk pasien biasa, sambung Patty, ia berharap bisa langsung mendatangi Kantor PMI Provinsi Papua Barat pada waktu yang sudah ditentukan, pukul 08.00 WIT hingga pukul 21.00 WIT.
Patty menegaskan, PMI juga sangat terbuka apabila ada instansi atau lembaga yang mengundang PMI untuk mengadakan aksi donor darah.
“Yang penting tidak berbenturan dengan jadwal aksi donor darah yang lain. Misalnya, ada yang sudah terjadwal hari ini, kalau bertabrakan, kita akan ajukan kalau memungkinkan diundur satu hari. Setiap hari pun, bahkan hari Minggu, kami melayani,” tukasnya.
Disinggung tentang animo masyarakat untuk mendonorkan darah, Patty mengatakan, sesungguhnya masih sangat rendah.
“Untuk masyarakat umum, jujur saja, masih rendah. Kalau lembaga per lembaga, memang animonya sudah tinggi. Kalau setiap lembaga mau buat dalam rangka hari ulang tahun atau hari apa, mereka undang kami untuk mengadakan bhakti sosial donor darah. Ini sudah mulai banyak, tapi kalau pribadi ke pribadi, cukup rendah,” ungkapnya.
Oleh sebab itu, Patty mengimbau dan mengajak masyarakat untuk mendonorkan darah demi membantu sesama. Apalagi, katanya, sering terjadi kekosongan darah, sehingga pasien yang butuh donor darah, terpaksa kerepotan.
“Dengan sering mendonorkan darah, maka stok darah tersedia, kita juga bisa membantu pasien yang membutuhkan,” tutup Patty. [HEN-R1]