Manokwari,TABURAPOS.CO – Mantan Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan ditawarkan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh maju sebagai calon anggota DPR-RI dari daerah pemilihan (dapil) Papua Barat pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024.
Tawaran tersebut dibenarkan Dominggus Mandacan yang kini masih menjabat Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Papua Barat tersebut.
“Iya, memang hari itu Pak Ketum perintahkan demikian,” kata Mandacan yang dikonfirmasi para wartawan usai menghadiri pelantikan Panitia Pemilihan dan Pengawas Anggota MRPB Periode 2023-2028 di Kantor Bupati Manokwari, Kamis (30/3).
Namun, mantan Bupati Manokwari ini mengaku masih mempertimbangkan penawaran tersebut dan belum memberikan keputusan yang tegas untuk maju sebagai calon anggota DPR-RI dari Dapil Papua Barat sesuai petunjuk Ketua Umum Partai NasDem.
“Kembali ke pribadi saya, karena nanti saya yang maju. Saya belum mengambil suatu keputusan yang tegas, apakah maju sebagai calon anggota DPR-RI, karena itu baru arahan dari Pak Ketum,” jelasnya.
Diakuinya, berdasarkan hati nuraninya, ia lebih memilih maju pada pemilihan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat pada 2024 mendatang.
Mandacan juga mengaku sudah sangat siap maju dalam bursa pemilihan calon gubernur. “Yang jelas, untuk gubernur saya sudah siap,” tukasnya.
Dirinya mengatakan sudah mengkaji arahan Surya Paloh, meminta saran dan masukkan dari tim yang selama ini sudah bekerja memenangkannya pada Pilgub periode 2017-2022 sebagai bahan pertimbangan untuk tetap maju pada 2024.
“Ini semua akan disampaikan kepada Pak Ketum sebagai bahan pertimbangan untuk tetap maju Pilgub,” tandas Mandacan. [SDR-R1]