Manokwari, taburapos.co – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Ilyas Alamsyah mengingatkan agar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) baik Provinsi maupun Kabupaten, Pengawas Distrik, hingga KPPS beserta perwakilan organisasi dan partai politik dapat bersama-sama mensukseskan pemilu 14 Februari 2024 dengan penuh tanggungjawab sesuai tupoksinya masing-masing
Hal ini disampaikan Pangdam Kasuari saat mengikuti Apel Siaga Pengawasan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu Tahun 2024 yang digelar Bawaslu Papua Barat di lapangan Sepakbola Brawijaya, Manokwari, Jumat (09/02/2024).
Pangdam menyampaikan, untuk menyukseskan Pemilu 2024, dirinya telah memotivasi seluruh prajurit yang berjumlah sekitar 7.000 lebih yang akan bertugas mengamankan jalannya pesta demokrasi di Papua Barat dan Papua Barat Daya.
Pangdam mengatakan, sampai saat ini keamanan dalam keadaan baik. Namun demikian, dirinya meminta kepada pengawas pemilu untuk tetap melaksanakan tugasnyai dengan sungguh-sungguh sebab seluruh tugas harus dipertanggungjawabkan.

“Amanah itu adalah kepercayaan yang telah diberikan ada konsekuensinya jadi laksanakan semua dengan penuh rasa tanggung jawab yang menjadi motivasi bagi semua,” kata Pangdam.
Pangdam juga mengajak, semua pihak dan masyarakat turut menjaga kedamaian, mulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar. “Mari kita serukan kedamaian kepada siapapun,” seru Pangdam.
Apel siaga ini juga turut dihadiri oleh Kabinda Papua Barat, Kapolda Papua Barat, Kafasharkan Manokwari, Plt Asisten I Setda Papua Barat, perwakilan Kajati Papua Barat, Ketua KPU dan Bawaslu Papua Barat, Kapolres Manokwari, Ketua FKUB Papua Barat dan sebagainya. [AND-R3]