Manokwari, TP – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat membangun Desk Pemilu di lingkungan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat, Manokwari.
Desk Pemilu dibangun untuk memonitoring penyelenggaraan Pemilu 2024 di Wilayah Papua Barat.
Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere mengatakan pemerintah telah membentuk Desk Pemilu yang sentralnya ada di Kantor Kejaksaan (Kejati) Papua Barat.
Desk Pemilu pemerintah ini akan memonitoring semua perkembangan dari pelaksanaan Pemilu kepada seluruh jajaran pemerintahan TNI Polri di tingkat kabupaten distrik hingga kampung atau desa.
Temongmere berharap semuanya kompak dan tetap berkomitmen untuk menjaga stabilitas daerah dan mendukung sepenuhnya penyelenggaraan Pemilu ini.
Gubernur juga mengajak semua masyarakat untuk mendoakan semua petugas sehat dan bisa mencapai hasil Pemilu yang sukses, langsung, jujur, adil dan bertanggungjawab.
“Mudah-mudahan kita semua berkomitmen dan kita berdoa sekali lagi Tuhan Maha Besar melindungi kita dan menyertai kita memberikan kemudahan agar Pemilu ini bisa berjalan aman dan lancar,” kata Gubernur kepada wartawan di GOR Sanggeng Manokwari, Senin (12/02).
“Kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada KPU dan Bawaslu sebagai penyelenggara utama Pemilu. Mudah-mudahan sampai dengan Besok hingga hari H semua di TPS tidak terjadi kekurangan apapun,” pungkasnya. [AND-R3]