Manokwari, TP – Sebanyak 18 partai politik (parpol) yang memiliki kursi dan tidak memiliki kursi hasil Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 berkoalisi mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Papua Barat periode 2024-2029, Dominggus Mandacan – Mohamad Lakotani (DoaMu) pada Pilkada Provinsi Papua Barat 2024 serentak.
Sebelum parpol pengusung, simpatisan, relawan, dan masyarakat Papua maupun Nusantara mengantarkan pasangan DoaMu mendaftarkan diri ke KPU Provinsi Papua Barat, diawali ibadah dan pengucapan komitmen koalisi parpol pengusung.
Pengucapan komitmen dilakukan Ketua Tim Koalisi Parpol Pengusung DoaMu Jilid II, Markus Waran dan diikuti para pimpinan parpol lain.
“Kami pimpinan parpol yang tergabung dalam koalisi DoaMu Jilid II untuk Papua Barat Maju menyatakan mengusung Dominggus Mandacan sebagai gubernur Papua Barat dan Mohamad Lakotani sebagai wakil gubernur Papua Barat pada Pilkada 2024-2029,” kata Waran di Fanindi, Manokwari, Rabu, 28 Agustus 2024.
Ia menegaskanm koalisi parpol pengusung siap memenangkan pasangan DoaMu menjadi gubernur dan wakil gubernur Papua Barat periode 2024-2029.
“Demikian surat dukungan ini kami buat, atas dukungan dan kerja samanya, kami sampaikan terima kasih, Manokwari, 28 Agustus 2024,” kata Waran.
Ia merincikan, parpol pengusung pasangan DoaMu Jilid II, yaitu: Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Buruh, Partai Gelora, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Hanura.
Kemudian, sambung Waran, Partai Golkar, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Nusantara, dan Partai Umat.
Ketua Tim Koalisi Relawan, Simpatisan, Paguyuban Nusantara, dan Ikatan-ikatan suku Papua di Papua Barat, Filep Wamafma menegaskan, pihaknya memastikan 100 persen parpol memberi dukungan, berarti pasangan DoaMu Jilid II melawan kotak kosong.
“Tugas kita adalah memastikan pada saat pemungutan suara, semua wajib di TPS, karena kita akan lawan kotak kosong,” klaim Wamafma sebelum proses pengantaran pasangan DoaMu ke KPU Provinsi Papua Barat di Fanindi, Manokwari, kemarin.
Diutarakannya, relawan, simpatisan, paguyuban, dan ketua-ketua ikatan suku di Papua Barat Bersatu, karena menurut hemat koalisi, Dominggus Mandacan selama 10 tahun menjadi Bupati Manokwari dan 5 tahun menjadi Gubernur Papua Barat.
“Dominggus Mandacan sebagai Kepala Suku Besar Arfak mampu mengayomi semua masyarakat Papua dan Nusantara di Papua Barat, merangkul semua pihak tanpa membeda-bedakan agama, etnis, golongan di Papua Barat,” kata Wamafma.
Dengan demikian, ia menegaskan, tidak ada alasan lain terkecuali koalisi ini bersama untuk memastikan pasangan Dominggus Mandacan – Mohamad Lakotani Kembali menjadi gubernur Papua Barat periode 2024-2029.
“Mari kita sukseskan Pilkada Papua Barat dengan memastikan suara kita tidak ke kotak kosong, tetapi ke paslon DoaMu. Kami sudah siap bekerja memenangkan paslon DoaMu,” tandas Wamafma. [FSM-R1]