Manokwari, TP – Polresta Manokwari menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Binmas, Kasat Tahti, dan Kapolsek Amban bertempat di Aula Mapolresta Manokwari, Jumat (15/11).
Acara Sertijab dipimpin langsung oleh Wakapolresta Manokwari, Kompol Agustina Sineri dan dihadiri oleh sejumlah Kabag, Kasat, Kanit dan anggota Polresta Manokwari.
Pelaksanaan acara Sertijab berdasarkan surat perintah Nomor : Sprin/578/XI/HUK.6.6./2024 yang ditandatangani oleh Kapolresta Manokwari, Kombes Pol. R.B. Simangunsong pada 14 November 2024.
Adapun pejabat yang di Sertijabkan yakni, Kasat Binmas, Iptu. Agus digantikan oleh Iptu. Martinus Labok. Kasat Tahti, Iptu. Roy Agabus Rumbaibab digantikan oleh Ipda. Moses Warinusi. Sedangkan Kapolsek Amban, AKP. Hanny Salamena digantikan oleh Iptu. Roy Agabus Rumbaibab.
Wakapolresta menyampaikan bahwa pergantian jabatan dalam lingkungan organisasi Polri bukanlah hal yang luar biasa namun merupakan hal yang biasa untuk suatu kebutuhan sekaligus penghargaan atau penyegaran regenerasi yang dilakukan berdasarkan penilaian, evaluasi dan assessment yang sistematik dalam melaksanakan tugas Polri.
Kepada pejabat lama, Wakapolresta menyampaikan terima kasih atas pengabdian, dedikasi, dan loyalitasnya serta segera menyesuaikan ditempat tugas yang baru.
Kepada pejabat baru, Wakapolresta menyampaikan selamat dan diminta untuk segera menyesuaikan diri dengan karakter masyarakat ditempat tugasnya, sehingga bis amembawa perubahan dalam hal positif demi kemajuan organisasi.
Pada kesemapatn ini, Wakapolresta juga menyampaikan kepada anggota bahwa saat ini pihaknya sedang dihadapkan dengan Pilkada serentak 2024, dalam melaksaakan pengamanan, anggota diminta untuk melaksanakan tugasnya dengan baik, melalui program-program yang sudah terencana sesuai arah kebijakan dan grand strategi Polri.
Selain itu, Wakapolresta juga menekankan seluruh anggota melakukan kerjasama yang baik terhadap sesama pejabat, kepada para tokoh, dan selalu berkoordinasi dalam menyelesaikan semua persoalan yang ada.
“Kepada seluruh anggota tingkatkan kewaspadaan dan kesiap-siagaan, tingkatkan kerjasama dan jalin komunikasi kepada seluruh warga masyarakat, terutama para tokoh yang ada,” harapnya.
Acara Sertijab diawali dengan pengambilan sumpah janji dan penandatanganan berita acara, kemudian ditutup dengan pemberian ucapan selamat. [AND-R6]