Manokwari, TP – Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 009 Sanggeng, Distrik Manokwari Barat, Kamis (5/12/2024), berlangsung lancar sampai selesai dengan dijaga puluhan personel kepolisian.
Meski lancar sampai selesai, namun tingkat partisipasi masyarakat yang ikut PSU di TPS tersebut sangat menurun, tidak sampai 40 persen dari total daftar pemilih tetap (DPT) berjumlah 514 pemilih.
Menurunnya partisipasi masyarakat menyalurkan hak suara saat PSU, dapat dilihat dari surat suara terpakai yang tercatat di lembaran C hasil.
Pantauan Tabura Pos pada proses penghitungan, Kamis sore, total surat suara yang terpakai pada PSU berjumlah 158 surat suara dari DPT sebanyak 514 pemilih.
Dari total 158 surat suara terpakai, itupun ada 4 suara yang tercatat dengan keterangan suara tidak sah.
Dari hasil PSU tersebut, pasangan calon bupati dan wakil bupati Manokwari nomor urut 1, Bernard S. Boneftar – Eddy Waluyo (BERBUDI) memperoleh 100 suara. Sedangkan, Paslon nomor urut 2, Hermus Indou dan Mugiyono (HERO) memperoleh 54 suara.
Jika dilihat dari hasil pemungutan suara pada 27 November lalu, surat suara terpakai yang dicoblos pemilih di TPS 009 tersebut sebanyak 499 surat suara.
Kepala Divisi Teknis dan Penyelenggara KPU Kabupaten Manokwari, Sidarman menerangkan, dengan adanya hasil terbaru pemilihan di TPS 009 Sanggeng, pihaknya akan merevisi hasil Pleno Distrik Manokwari Barat yang sudah selesai dilaksanakan.

Sidarman menambahkan, hasil PSU di TPS 009 akan dimasukkan dalam revisi hasil pleno PPD Manokwari Barat saat pleno tingkat kabupaten.
“Jadi, hasil PSU di TPS ini tidak dibawa ke tingkat distrik. Tidak ada pleno tingkat distrik. Hasilnya, nanti dimasukan saat pleno tingkat kabupaten. Kita juga akan sampaikan kepada saksikan pasangan calon dan Bawaslu,” pungkasnya.
Sidarman menambahkan setelah proses penghitungan di TPS 009 selesai semua logistik akan langsung dibawa ke Kantor KPU Kabupaten Manokwari.
“Inikan hasilnya masyarakat sudah tahu dari C hasil. Maka, logistik langsung dibawa ke Kantor KPU,” pungkasnya. [SDR-R4]