Manokwari, TP – Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Papua Barat, Herman Sayori mengatakan, pihaknya telah mengusulkan penambahan formasi pengangkatan honorer daerah sebanyak 182 orang kepada pemerintah pusat.
“Kami sudah mengusulkan penambahan kuota penangkatan sebanyak 182 orang. Hanya saja, proses ini masih berlangsung di pusat dan belum ada jawaban dari pusat,” ungkapnya kepada wartawan di kantor Gubernur Papua Barat, Jumat (14/2/2025).
Dikatakan Sayori, pengusulan ini masih berproses di tingkat pusat, baik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara RB (Menpan-RB), Badan Kepegawai Negara (BKN) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
“Sekali lagi, pengusulan ini masih berproses di pusat dan belum selesai, kalau sudah ada kepastian atau jawaban dari pusat terkait usulan kami barulah disampaikan kepada yang bersangkutan,” tandas Sayori. [FSM]