Manokwari, TP – TK Negeri (TKN) Pembina Manokwari mengadakan kegiatan Outbound tahun ajaran 2025-2026, dengan membawa anak didiknya mengunjungi Kantor Basarnas (SAR) Manokwari, Rabu (26/2/2025).
Outbound di Kantor Basarnas Manokwari itu, merupakan bagian dari upaya jajaran TKN Pembina Manokwari menambah pengalaman dan pengetahuan anak didiknya tentang peralatan-peralatan yang digunakan untuk melakukan pencarian dan pertolongan terhadap korban pada suatu peristiwa.
Outbound ini, diikuti seluruh anak-anak di TKN Pembina Manokwari mulai kelas A maupun kelas B, dipimpin kepala sekolah, Anitjie Latuheru didamping guru-guru dan orangtua.
Pantauan Tabura Pos, anak-anak diajak mengenal dan mengetahui tugas Basarnas dan peralatan serta perlengkapan yang dimiliki Kantor Basarnas Manokwari untuk melakukan pencarian dan pertolongan, mulai dari perahu karet, tabung oksigen, rompi pelampung, dan lain sebagainya.
Anak-anak terlihat sangat senang dan antusias mengenal dan mengetahui satu per satu peralatan SAR yang dijelaskan oleh personel dari Kantor Basarnas tersebut.

Keceriahan anak-anak semakin terlihat ketika mendapat kesempatan mencoba perlengkapan yang ada dengan pendampingan dan dipandu oleh personel dari kantor yang identic dengan warna orange tersebut.
Kepala TKN Pembina Manokwari, Anitjie Latuheru menyampaikan terima kasih kepada jajaran Kantor Basarnas Manokwari yang sudah mau menerima kunjungan tersebut.
“Atas nama kepala sekolah TK Negeri Pembina Manokwari menyampaikan terima kasih karena telah menerima kunjungan kami. Mohon maaf bila ada kesalahan selama kunjungan,” ujar Latuheru saat menutup kegiatan Outbound, kemarin.
Kepala Sumber Daya Kantor SAR Manokwari, Maria Irianti menyampaikan pihaknya selalu terbuka bagi siapa saja yang ingin datang ke Kantor Basarnas Manokwari untuk belajar dan mengetahui tugas dan peralatan pencarian dan pertolongan.
“Dengan kunjungan ini semoga bermanfaat dan adik-adik mengetahui tugas Basarnas adalah mencari dan menolong orang,” pungkasnya. [SDR-R4]