Manokwari, TP – Bupati Manokwari, Hermus Indou didampingi Wakil Bupati, Mugiyono melepas Jamaah Calon Haji (JCH) asal Manokwari ke Tanah Suci, Mekkah.
Sebelum ke Tanah Suci, Mekkah, JCH asal Manokwari berjumlah 162 orang ini, akan lebih dulu berangkat menuju Embarkasi Makassar.
JCH asal Manokwari musim 1446 Hijriah ini tergabung dalam kloter 25, baru akan bertolak ke Jeddah dari Makassar, pada 19 Mei mendatang.
Bupati Manokwari, Hermus Indou, berpesan JCH tetap menjaga niat ibadah haji-nya sampai selesai untuk peningkatan spritual.
“Bapak-ibu jamaah calon haji bukan hanya jalan-jalan ke tanah suci, tapi perjalanan ini adalah perjalanan spiritual untuk meningkatkan keimanan kepada Allah SWT agar menjadi pribadi yang lebih baik,” ujar Hermus pada pelepasan di Aston Niu Hotel Manokwari, Sabtu (10/5/2025).
Bupati juga berpesan patuhi segala ketentuan dari petugas baik dari kementerian maupun pendamping daerah, agar perjalanan ibadah haji berjalan dengan aman, lancar dan menjadi haji yang mabrur.
“Selama berada di tanah suci jangan lupa doakan kabupaten Manokwari selalu dalam lindungan Allah SWT, warganya rukun dan damai, pembangunan yang dilakukan pemerintah diberkahi Allah SWT,” tukas Bupati Manokwari ini. [SDR]