Ransiki, TP – Rencana kunjungan kerja Wakil Menteri (Wamen) Transmigrasi Republik Indonesia, Viva Yoga Mauladi ke Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) dipastikan berjalan sesuai rencana. Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Kabupaten Mansel, Demianus Demhi, saat dikonfirmasi wartawan di Halaman Kantor Bupati Mansel, Senin (15/9) pagi.
Ia menjelaskan, kunjungan kerja (Kunker) Wamen Transmigrasi di Kabupaten Mansel dalam menghadiri sejumlah agenda pemerintahan di Kabupaten Mansel. Diantaranya, meninjau langsung 2 calon lokasi transmigrasi lokal (Tranlok) di Kampung Abreso, Distrik Ransiki, sekaligus menghadiri peletakkan baru pertama pembangunan gedung GKI Jemaat Imanuel di Kampung Muari, Distrik Oransbari.
Demhi mengungkapkan, dalam kunjungan di Manokwari Selatan, Wamen Transmigrasi akan membuka dialog dengan masyarakat pemilik hak ulayat wilayah translog baru, guna membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan pelepasan lahan dan lain-lain.
Soal calon warga translok, di akui, bahwa 2 lokasi tranlok Abreso dipersiapkan untuk menampung sebanyak 250 kepala keluarga. Yang mana, perumahan bagi warga translok akan disiapkan langsung oleh kementerian terkait rencananya di tahun 2026 dengan tipe rumah 36. [BOM-R2]



















