Jakarta, TP – Pastikan kesiapan menghadapi Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025-2026, dan kesiapsiagaan menghadapi bencana alam. Kepala Daerah seluruh Indonesia dan pejabat terkait di larang ke luar negeri.
Larangan ini disosiaisasikan Menteri Dalam Negeri RI, Muhammad Tito Karnavian saat Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) secara daring melalui Zoom Meetting, Kamis (11/12) pagi.
Selain Gubernur, Walikota, Bupati, Forkopimda tingkat provinsi dan kabupaten/kota seluruh Indonesia. Sejumlah Perangkat Daerah terkait seperti, Dinas Pemadam Kebakaran, Dinas Parawisata, Dinas Perizinan dan Dinas PUPR juga diwajibkan mengikuti rapat tersebut. ‘
Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan, M.Si., yang mengikuti jalannya rapat di Jakarta juga menyampaikan paparan dan rencana penanganan Nataru serta potensi bencana di daerah Papua Barat.
Sebelum bertolak ke Jakarta, dalam beberapa kesempatan Dominggus Mandacan telah menyampaikan himbauan kepada masyarakat Papua Barat agar selalu waspada saat cuaca ekstrim.
Mandacan juga mengajak seluruh elemen masyarakat dan stakeholder untuk selalu menjaga lingkungan, menjaga alam Papua Barat. [*K&K]




















