Manokwari, TP – Syukuran HUT Bhayangkara ke-77 yang diselenggarakan oleh Polresta Manokwari yang diramu dalam gebyar semarak Bhayangkara di lapangan Borasi Manokwari, Sabtu (01/07/2023) malam turut memberikan dampak positif terhadap perputaran ekonomi bagi UMKM di Manokwari.
Sejumlah sektor UMKM yang paling merasakan dampaknya yakni penyedia makanan dan minuman, fashion, hingga mainan yang dijajakan oleh puluhan stand UMKM.
Informasi yang dihimpun Tabura Pos sedikitnya ada sekitar 40 stand UMKM yang juga hadir memeriahkan acara tersebut.

Sejumlah pedagang mengaku senang karena menjadi momen bagi mereka untuk menjajakan dagangannya kepada masyarakat secara lebih luas.
Salah satunya anak muda asli Manokwari bernama Zakaria Benny Nuboba. Dia sehari-hari adalah seorang Mahasiwa di salah satu Universitas di Manokwari. Namun Ia juga mengisi waktunya dengan merintis usahanya dengan berjualan kaos kaki, maupun dagangan lainnya.
Ia juga lebih sering mengikui event-event UMKM untuk mengenalkan usahanya secara lebih luas dan masyarakat dengan sendirinya akan berdatangan.

“Selaku pedagang saya mengapresiasi ivent-ivent seperti ini yang melibatkan UMKM karena ini momen bagi kami untuk memperkenalkan karya kami kepada masyarakat di samping itu untungnya juga lumayan,” kata Zakarias Benny Nuboba. (AND-R3)