Manokwari,TABURAPOS.CO – Pembangunan polda Papua Barat Daya (PBD) akan dibangun apabila lahannya sudah ada, kata Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Daniel T.M. Silitonga.
Ia mengaku sudah bertemu pemilik lahan yang direncanakan untuk pembangunan polda PBD, tinggal bagaimana pembiayaannya.
“Saya sedang koordinasi dengan Pemprov PBD, bagaimana nanti penyelesaian lahannya, karena Polri akan membangun apabila lahannya sudah ada,” kata Kapolda kepada para wartawan di Polda Papua Barat, beberapa waktu lalu.
Ditegaskan, untuk target pembangunan, kata dia, bisa dilakukan dalam waktu dekat apabila lahannya sudah tersedia. [AND-R1]