Prafi, TP – Kepala Suku Besar Arfak, Drs. Dominggus Mandacan, M. Si, menyumbangkan 48 ekor sapi kurban, untuk Umat Islam se-Papua Barat.
Penyerahan bantuan sapi kurban oleh Dominggus Mandacan, dilakukan secara simbolis di Masjid Nurul Musthofa Arfai dan Masjid Baitul Hikmah SP.3 Prafi, Kabupaten Manokwari, Minggu (16/6) sore.

Bakal calon Gubernur Papua Barat ini mengungkapkan, total hewan kurban 48 ekor sapi yang diberikan bagi Umat Islam di Papua Barat dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M.
Ia menjelaskan, 48 ekor sapi kurban itu dibagi ke 6 Kabupaten se-Papua Barat yakni Kabupaten Manokwari mendapat 21 ekor, Kabupaten Kaimana mendapat 2 ekor, Kabupaten Fakfak mendapat 5 ekor, Kabupaten Teluk Bintuni mendapat 7 ekor, Kabupaten Teluk Wondama mendapat 7 ekor dan Kabupaten Manokwari Selatan mendapat 6 ekor sapi kurban.
Dirincikan Mandacan, khusus untuk 21 ekor sapi kurban yang diserahkan di Kabupaten Manokwari, sebanyak 8 ekor untuk Wilayah Manokwari Kota, sisanya 13 ekor dibagikan di Wilayah Warpramasi (Warmare, Prafi, Masni dan Sidey).
Diantaranya, Masjid Kampung Dindey, Masjid Prafi Mulya, Masjid Kampung Desay, Masjid Kampung Aimasi, Masjid Udapi Hilir, Masjid Wasegi Indah, Masjid Kampung Macuan, Masjid Bowi Subur, Masjid Sumber Boga, Masjid Kampung Wariori, Masjid Sidey Jaya, Masjid Sidey Baru dan Masjid Sidey Makmur.
“Hari ini kita serahkan secara simbolis 48 ekor sapi qurban di 6 Kabupaten, se-Papua Barat. Semua bantuan sudah ada di Masjid masing-masing,” kata Mandacan kepada wartawan disela-sela penyerahan bantuan hewan kurban di Masjid Baitul Hikmah SP.3 Prafi

Menurut Kepala Suku Besar Arfak itu, momen Hari Raya Idul Adha adalah momen yang baik untuk saling berbagi dengan sesama. Dengan demikian, Mandacan pun mengajak, seluruh Umat Islam di Provinsi Papua Barat untuk terus menjaga dan meningkatkan toleransi antara umat beragama, menjaga persatuan dan kesatuan dengan semua Suku, Ras dan Agama yang ada di Provinsi Papua Barat.
Tidak lupa, menjaga kedamaian dan ketentraman Indonesia pada umumnya tetapi juga secara khusus Provinsi Papua Barat dan Kabupaten Manokwari sebagai Rumah bersama bagi semua Suku yang ada, untuk terus hidup saling berdampingan.
“Atas nama Keluarga Besar Arfak, kami mengucapkan selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M, kepada seluruh Umat Islam yang ada di Provinsi Papua Barat,” tandasnya. [BOM-R3]