Sorong, TP – Pemerintah Kota Sorong resmi membuka pendaftaran Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2025. Saat ini, sebanyak 200 orang pelajar dari berbagai sekolah negeri dan swasta setingkat SMA/SMK/MA se-Kota Sorong turut antusias mengikuti seleksi tersebut.
Kepala Badan Kesbangpol Kota Sorong, Hendrikus Momot mengatakan, seleksi calon anggota Paskibraka Kota Sorong 2025 ini akan berlangsung selama dua bulan terhitung sejak April hingga Juni 2025 mendatang.
Adapun dalam prosesnya, seleksi akan dipantau langsung oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
Dikatakan Momot, seleksi calon anggota Paskibraka ini menerapkan aturan yang sangat ketat. Di mana peserta seleksi didasarkan pada domisili sekolah yang berada di wilayah Kota Sorong.
“Hal ini untuk memastikan bahwa siswa-siswi yang memgikuti seleksi adalah mereka yang benar-benar berasal dari sekolah di Kota Sorong. Mekanismenya masih sama seperti tahun sebelumnya, yakni seleksi di tingkat sekolah oleh pihak sekolah. Selanjutnya mewakili sekolah mereka akan dijaring kembali di tingkat Kota Sorong,” Kata Momot.
Ia menambahkan, pada seleksi di tingkat Kota Dorong, akan disisakan siswa-siswi terpilih berdasarkan nilai tertinggi mulai dari 40 sampai 45. Selanjutnya mereka akan mengikuti seleksi lanjutan di bawah pantauan langsung oleh BPIP.
Pada kesempatan terpisah, Wakil Wali Kota Sorong, Anshar Karim menekankan agar seleksi calon Paskibraka ini dapat dilakukan secara profesional dan transparan guna menghasilkan siswa-siswi yang kompeten.
“Paskibraka merupakan tugas mulia yang diamanatkan negara kepada para pemuda dari Sabang sampai Merauke untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun 2025. Sehingga, saya sangat berharap siswa-siswi yang mengikuti seleksi harus membulatkan tekad dengan sungguh-sungguh, serta totalitas dan loyalitas yang tinggi. Tunjukkan kemampuan terbaik namun harus tetap sportif tanpa saling menjatuhkan,” pungkasnya. (CR24)