
Manokwari, TP – Kejuaraan Daerah Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Papua Barat yang digelar pada 5 – 9 Juli 2022 di Sport Center Universitas Papua (Unipa) Amban Manokwari telah usai dan resmi ditutup, Sabtu (9/7) siang oleh Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) PASI Papua Barat, Hans Lodewyk Mandacan.
Penutupan Kejurda PASI turut dihadiri oleh Kepala Balai PPW Papua Barat dan beberapa forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Papua Barat. Antusiasme peserta maupun penonton masih terlihat hingga penutupan berlangsung.
Kejurda PASI Papua Barat kali diikuti oleh 10 daerah di Papua Barat, yakni Kabupaten Manokwari, Manokwari Selatan, Teluk Wondama, Teluk Bintuni, Fakfak, Kaimana, Kabupaten Sorong, Kota Sorong dan Raja Ampat, Tambrauw.
Ketua Pengprov PASI Papua Barat, Hans mengatakan kejurda ini merupakan ajang seleksi bagi atlet untuk dipersiapkan menuju Kejuaraan Nasional (Kejurnas) atletik yang akan dilaksanakan bulan Agustus 2022 mendatang di Semarang Provinsi Jawa Tengah.
Hasilnya, ungkap Hans atlet atletik berbakat dari kabupaten/kota di Papua Barat cukup banyak. Sehingga, akan dipersiapkan dan diberikan pembinaan untuk mewakili Papua Barat pada ivent nasional tersebut.
Menurutnya, atlet yang dapat mewakili Papua Barat pada Kejurnas belum tentu pemenang dalam Kejurda. Namun, pengurus PASI Papua Barat masih akan melihat atlet-atlet yang kiranya memiliki nilai terbaik dari setiap cabor.
“Dari penilaian setiap cabor itulah akan diambil dan dipanggil kembali untuk dipersiapkan mewakili Papua Barat pada Kejurnas di Semarang. Mereka semua akan pulang dulu ke daerah baru nanti dipanggil,” terang Hans kepada Tabura Pos di Sport Center Unipa, Sabtu (9/7).
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Papua Barat ini juga mengatakan, cabang olah raga atletik di Papua Barat sempat vakum karena sejumlah kendala. Namun, kini Ia sangat bersyukur, karena salah satu kendala yakni prasarana olahraga atletik kini telah tersedia di Manokwari.
“Patut kami bersyukur dan berterima kasih kepada Kementerian PUPR, karena telah membangun prasarana olahraga yang lengkap di Sport Center Unipa ini,” pungkasnya. [RYA-R3]