Manokwari, TABURAPOS.CO –Bupati Manokwari, Hermus Indou meminta Karang Taruna se Kabupaten Manokwari untuk ikut terlibat secara aktif dan memiliki rasa tanggungjawab dalam menyikapi permasalahan sosial masyarakat di Manokwari.
Permintaan ini disampaikan Bupati Manokwari, dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kepala Dinas Sosial Manokwari, M. Mansyur, saat membuka Temu Karya I dan Rakerda Karang Taruna Kabupaten Manokwari 2022, di salah satu hotel di Manokwari, Jumat (30/12).
Bupati menilai, karang taruna merupakan sebuah organisasi sosial dan kepemudaan yang memiliki peran sangat penting dalam melakukan pembinaan, pengembangan kepemudaan pada berbagai aspek, serta sekaligus menjadi forum pemuda dan masyarakat dalam menyampaikan atau menyalurkan aspirasi.
Bupati mendorong agar pemuda-pemudi sebagai generasi penerus bangsa dapat mengambil peran dan terlibat secara aktif dalam organsiasi karang taruna demi membangun kesadaran dan tanggungjawab sosial yang tinggi.
“Saya mengimbau kepada adek-adek, para pemuda, dan pemudi sebagai generasi penerus bangsa agar dapat mengambil peran dan terlibat secara aktif dalam organisasi karang taruna demi membangun kesadaran dan tanggungjawab sosial yang tinggi terhadap permasalahan sosial di lingkungan masyarakat Manokwari demi tercapai tujuan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Menurut Bupati, permasalahan sosial di Manokwari saat ini sangat beragam pada setiap sektor pembangunan, dan pemda tidak dapat menyelesaikan semua permasalahan itu sendiri.

“Pemda mendukung sepenuhnya pembentukan pengurusan karang taruna kabupaten Manokwari,” tuturnya.
Bupati menambahkan, pelaksanaan Temu Karya I dan Rakerda, merupakan sebuah kegiatan birokrasi yang dilakukan untuk mencapai tujuan bersama yaitu mempunyai seorang ketua karang taruna Kabupaten Manokwari.
“Saya harapkan kepada peserta temu karya yang hadir agar dapat mengikuti secara baik semua tahapan dan mekanisme yang telah ditetapkan oleh panitia, sehingga mendapatkan output yang kita harapkan bersama,” ujarnya.
Dirinya mengimbau kepada pengurus karang taruna dari tingkat kabupaten, distrik, kelurahan, sampai tingkat RT dapat membangun kerja sama dengan pemerintah daerah, swasta, akademisi, tokoh agama, tokoh adat, tokoh perempuan dan semua stakeholder di Manokwari untuk menciptakan kesamaan dan persamaan persepsi guna mencapai tujuan bersama.
BACA JUGA: Mendaftar ke KPU Papua Barat, Filep Wamafma Sodorkan 1.377 Pendukung
Temu Karya I dan Rakerda diikuti sebagai peserta penuh dan peninjau, terdiri dari ketua karang taruna Papua Barat, ketua karang taruna kabupaten Manokwari yang diberi mandate, serta ketua-ketua karang taruna tingkat distrik se Manokwari.
Sementara, dalam Rakerda Karang Taruna Kabupaten Manokwari 2022, terpilih sebagai ketua periode 2022-2027, yaitu Louis N. Rumaikewi. [SDR-R3]