
Manokwari, TP – Delapan orang sudah dimintai keterangan dalam kasus dugaan kecelakaan laut, dimana KM Mitra Mulia menabrak terumbu karang di Reep II, Imuni, Teluk Doreri, Kabupaten Manokwari, belum lama ini.
Kasat Polair Polresta Manokwari, Iptu Khoirul Arip menjelaskan, kasus kecelakaan laut yang menyebabkan kerusakan terumbu karang tersebut, masih dalam tahap penyelidikan.
Ia menjelaskan, pihak kepolisian sudah memeriksa delapan orang sebagai saksi, terdiri dari empat orang anak buah kapal (ABK), dua orang dari pihak pelapor, dan 2 orang dari KSOP Manokwari.
Diakuinya, kapal tersebut sudah dievakuasi dari lokasi tersebut, tetapi masih berada di sekitar Teluk Doreri untuk memudahkan proses penyelidikan.
“Kita masih penyelidikan. Rencananya mau gelar dulu, tapi masih menunggu petunjuk dari pimpinan,” kata Khoirul kepada Tabura Pos di Polresta Manokwari, Jumat (29/9).
Ditegaskan Kasat Polair, pihaknya belum mengetahui apakah kecelakan laut ini ada unsur kelalaian atau memang masalah teknis.
“Kasusnya masih berproses, belum ada pihak yang datang untuk minta dimediasi, masih berjalan penanganannya. Kita juga masih cek untuk dokumen perjalanannya,” tandas Khoirul Arip. [AND-R1]