Manokwari, TP – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat periode 2024-2029, Dominggus Mandacan-Muhammad Lakotani (DoaMu) menyampaikan terima kasih terhadap seluruh elemen masyarakat Papua Barat.
Penyampaikan ucapan terima kasih usai KPU Papua Barat menetapkan pasangan DoaMu sebagai pemenang Pilkada Papua Barat dengan memperoleh 269.245 suara, Minggu (8/12/2024).
Calon Gubernur Papua Barat, Dominggu Mandacan menyampaikan appresiasi kepada seluruh lapisan masyarakat di Papua Barat yang telah menyalurkan hak suaranya dan telah memberikan kepercayaan kepada pasangan DoaMu.
“Kepercayaan masyarakat yang diberikan kepada pasangan DoaMu akan menjadi tanggung jawab kami dan sesuai visi misi yang kami sampaikan untuk pembangunan Papua Barat lima tahun kedepan,” singkat Mandacan saat konfrensi pers di Sekretariat DoaMu, Selasa (10/12/2024).
Pada kesempatan itu, kata Mandacan, Pilkada sudah usai, marilah seluruh lapisan masyarakat untuk kembali menjadi satu, karena persatuan merupakan modal untuk membangun Indonesia, Tanah Papua, Papua Barat dan 7 Kabupaten.
“Kita menjadi pemimpin untuk semua masyarakat, maka ketika para bupati di kabupaten sudah ditetapkan, maka tidak boleh mengkotak-kotakan masyarakat, karena kita menjadi pemimpin untuk semua umat,” pinta Mandacan.
Sementara itu, Calon Wakil Gubernur Papua Barat, Muhammad Lakotani mengatakan, KPU Papua Barat telah melaksanakan rapat rekapitulasi yang telah dituangkan dalam putusan KPU Papua Barat Nomor: 337 Tahun 2024 tentang Rekapitulasi Peroleh Suara Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat tahun 2024.
Dimana, kata Lakotani, secara akumulatif jumlah peroleh suara dari pasangan DoaMu mencapai 269.245 suara.
Dikatakan Lakotani, jika dirincikan dari 7 Kabupaten, maka Kabupaten Fakfak terdapat 39 ribu suara, Kaimana ada 25 ribu suara, Manokwari ada 92 ribu suara.
Kemudian, sambung dia, Manokwari Selatan terdapat 25 ribu suara, Pegunungan Arfak ada 32 ribu suara, Teluk Bintuni ada 35 ribu dan Teluk Wondama ada 19 ribu suara.
Menurutnya, pencapaian 269.245 suara atau 99,88 persen merupakan pencapaian tertinggi dan tentunya menjadi sejarah yang diperolehan dari pasangan DoaMu.
“Ini merupakan kerjasama kita semua, baik teman-teman partai politik, relawan-relawan, dukungan doa dari para pemuka agama, keluarga, orang tua yang terus memberikan dukungan doa bagi kita semua,” tandas Lakotani. [FSM-R5]